Rabu, 21 September 2011

SOP AYAM


Bahan:
1 kg ayam kampung/ayam negeri (sesuai selera) yang sudah dipotong-potong
1 liter air
daun seledri
daun bawang
3 butir wortel
3 butir kentang
7 siung bawang merah(dihaluskan sebagian dan sebagian lagi diiris digoreng)
9 siung bawang putih (dihaluskan)
pala 1/4 sendok teh
lada 1 sendok teh (sesuai selera)
garam 1 sendok makan (sesuai selera)
1 tomat
penyedap rasa
pala
minyak goreng untuk menumis

Cara Membuat :

Rebus ayam, masukkan wortel yang sudah dipotong-potong. Goreng bawang merah dengan 3-5 sendok minyak goreng, setelah bawang berwarna agak kekuning-kuningan, masukkan lada, pala dan bawang putih yang sudah dihaluskan.Setelah tercium wangi tumisan tersebut tambahkan sedikit air. Kemudian masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan ayam. Masukkan kentang yang telah dipotong-potong. Kemudian masukkan garam, boleh ditambahin penyedap rasa dan setelah ayam lunak dan wortel serta kentangnya juga sudah lunak. Maka langkah selanjutnya adalah memasukkan daun seledri yang dipotong kecil-kecil serta daun bawang yang dipotong-potong agak memanjang lebih kurang 2 cm dan jangan lupa masukkan pula tomat yang telah dipotong. Setelah ayam dirasa telah mencapai kematangan yang cukup. Maka sopnya berarti telah siap untuk dihidangkan.

*Untuk 8 porsi


2 komentar:

  1. Alhamdulillah, berkat netlog akhirnya sy jg bs dptkan resep masakan dan lainnya, terima kasih ya.. aku senang mengenal kamu meskipun cuma lewat dunia maya ...

    BalasHapus
  2. terima kasih ya sudah mampir ke blog saya.

    BalasHapus